Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng

Gunung Prau, siapa diantara sobat sepasangcarrier yang belum tau gunung prau? di Jawa Tengah gunung satu ini sangat populer dan paling di gandrungi di kalangan pendaki pemula atau pendaki kawakan seperti teman saya.
 
Pemandangan yang elok dan tracking jalur pendakian yang mudah membuat banyak orang mendaki ke Gunung ini. Tidak hanya cocok untuk pendaki pemula gunung prau juga cocok untuk kalian yang ingin mengajak anak dan istri untuk menikmati keindahan sang pencipta.

Alamat Gunung Prau via Patak Banteng

Basecamp Patak Banteng terletak di Dusun Patak Banteng, Kecamatan Kalijajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Jika sobat tertarik untuk mendaki prau langsunng saja di gas karena akses Transportasi dan Fasilitas di bascamp cukup lengkap. Karena sangking lengkapnya membuat Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng semakin ramai dan dipadati oleh pendaki gunung.

Bahkan bisa terjadi kemacetan kalau pas hari Minggu atau hari libur Nasional. Sobat jangan bermimpi bisa menikmati pendakian secara santai dan tenang jika pendakian sobat dimulai dari Patak Banteng. Saya sarankan sobat memilih jalur resmi yang lain saja seperti jalur dibawah ini. 
Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng

Nama-Nama Basecamp Gunung Prau

  1. Kali Lembu. Basecamp Kali Lembu terletak di Dusun, Kali Lembu, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo. 
  2. Jalur Dieng Kulon (Dwarawati) Basecamp Dieng Kulon terletak di Dusun, Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara. Nomor Telepon : 081325755521 
  3. Jalur Dieng Wetan. Basecamp Dieng Wetan terletak di Dusun, Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo. 
  4. Jalur Campurejo Basecamp terletak di Dusun, Campurejo, Kecamatan Tretep, Kabupaten Temanggung. 
  5. Jalur Wates Basecamp terletak di Dusun, Wates, Kecamatan Wonoboyo, Kabupaten TemanggungInstagram: @basecamp_prau_via_wates Nomor Telepon: 083867403002, 087834093099, 083867403002
  6. Gunung Prau Via Patak Banteng yang sedang kalian baca sekarang. Instagram: @patakbanteng Nomor Telepon: 085228283428, 08562777105

Rute Jalan menuju basecamp Patak Banteng

Jika sobat Berangkat dari Surabaya. Dari Surabanya sobat  ke terminal Purabaya (Bungurasih), Naik bus jurusan Jogjakarta turun Terminal Giwangan, lalu ke Magelang turun terminal Tidar, lalu ke Terminal Mandolo Kota Wonosobo, dengan menaiki mini bus Jurusan Wonosobo – Dieng. Turun di depan Kantor Balai Desa Patak Banteng. Lalu jalan kaki menuju basecamp Patak Banteng.

Ketinggian Gunung Prau

Ada beberapa alasan Gunung Prau selalu ramai dikunjungi para pendaki, terutama pada saat akhir pekan dan hari libur. Gunung Prau tempat terbaik untuk menikmati Kopi Senja. Tempat terbaik untuk meminikmati indahnya Golden Sunrise. Sekitar pukul 4 atau 5 pagi adalah waktu terbaik untuk menikmati Golden sunrise.

Gunung Prau memiliki ketinggi 2.565 mdpl (meter di atas permukaan laut), tidak terlalu tinggi juga tidak terlalu rendah, sehingga relatif mudah untuk didaki, terutama untuk pendaki pemula. Jalur pendakian yang akan sobat tempuh tidak seberat mendaki Gunung Sindoro atau Gunung Sumbing. 

Selain pemandangan dari puncak Gunung Prau yang bagus dan indah, Waktu pendakian dari basecamp Patak Banteng sampai puncak Gunung Prau tidak terlalu lama, membutuhkan waktu sekitar 4 sampai 5 jam. Sobat sudah sampai di puncak Gunung Prau. tapi tergantung FISIK PARA PENDAKI sih he he heeee.

Selain Golden Sunrise, Gunung Prau memiliki panorama yang indah. Ketika cuaca sedang cerah, di sisi sebelah timur sobat bisa melihat lima gunung berjajar sekaligus yakni Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Merapi, Gunung Merbabu, dan Gunung Lawu.

Hal itu membuat Gunung Prau tampak spesial dengan adanya pemandangan yang telah saya sebutkan di atas. Banyak juga bunga Daisy. Namun bila sobat berharap ketemu bunga Edelweiss di Gunung Prau, jangan bermimpi karena di sini tidak di tumbuhi bunga Edelweiss satupun, namun sobat akan disuguhi keindahan bunga Daisy yang penuh warna warni sebagai pengganti bunga Edelweiss.

Sebelum memulai pendakian, sobat akan melalui basecamp dan medaftarkan diri, mengisi biodata diri dan kelompok. pengisian biodata  bisa di wakilkan ke ketua kelompok atau ketua regu. yang berada di dekat Balai Desa Patak Banteng.
 
Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng
Setelah sampai di basecamp, sobat bisa beristirahat dulu, makan, minum, sholat DLL. sebelum melanjutkan pendakian. Setelah selesai beristirahat dan mau memulai pendakian para sobat wajib mengecek kembali barang bawaan dan bekal selama sobat di puncak Gunung Prau dan jangan lupa membawa AIR dari Basecamp karena diatas TIDAK ADA SUMBER MATA AIR. Bagi pendaki yang membawa kendaraan pribadi bisa parkir ditempat yg telah disediakan.

Peraturan Pendakian Gunung Prau via Patak Banteng 

Menurut info yang saya dapat ada peraturan baru yaitu di larang membawa botol air mineral (botol aqua) jadi bawalah jerigen ukuran 5L dari rumah dari pada sobat harus menyewa di bacamp Patak Banteng akan menambah biaya he he heeee.

Untuk lebih jelasnya peraturan dan tata tertip pendakian sobat melihat di poster yang ada didepan basecamp. Peraturan itu berisi larangan-larangan selama perjalanan ataupun selama di puncak prau.

Estimasi Pendakian Gunung Prau via Patak Banteng

Perizinan di Gunung Prau ini tidak serumit gunung lain, hanya membayar uang cash dan diberi tiket pendaki sudah bisa langsung berangkat menuju Puncak Gunung Prau. Jika persiapan dirasa sudah cukup saatnya memulai pendakian.

Basecamp Patak Banteng

Dari Basecamp Patak Banteng, sobat akan berjalan kaki menyusuri perkampungan, karena jalur menuju puncak melewati perkampungan warga Patak Banteng. disini sobat jangan bingung, papan petunjuk arah menuju puncak sangat terlihat jelas di depan dan di samping rumah warga. 

Selepas dari perkampungan sekitar 1 kilometer, sobat akan melewati kawasan persawahan atau ladang warga, persawahan ini sangat bagus dengan tata letak yang sangat rapi dan ijo royo-royo. disini sobat melewati jalan berbatu yang di tata rapi (makadam) dan sedikit menanjak kira-kira butuh waktu 20 menit sampailah sobat di Pos 1. Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng

Pos 1 – Pos 2 Gunung Prau Via Patak Banteng

Di Pos 1 Gunung Prau (Sikut dowo) tidak ada apa cuma ada pohon dipinggir jalan persawahan, di sini sobat bisa beristirahat dan memulihkan tenaga atau melanjutkan perjalanan. Karena jarak dari basecamp tidak terlalu menanjak, pendaki bisa langsung melanjutkan pendakian. 

Di Pos 1 Gunung Prau banyak tukan ojek. Bagi yang sudah capek dan tidak kuwat berjalan bisa naik ojek sampai ke basecamp Patak Banteng. Untuk melanjutkan perjalanan dari pos 1 menuju pos II, sekitar 20 – 30 menit. Tergantung FISIK PENDAKI dengan jalur tidak terlalu menanjak.

Pos 2 – Pos 3 Gunung Prau Via Patak Banteng

Dari pos 2 menuju pos 3 Gunung Prau, jalur pendakian mulai menanjak, dari sini jalur pendakian akan semakin menantang karena jalur sedikit terjal dan menanjak, saya harap sobat berhati-hati saat melangkahkan kaki melewati jalur ini. apa lagi pas musin hujan Jalur sangat licin. 

Untuk sampai pos 3 membutuhkan waktu sekitar sekitar 30 – 40 menit dan sangat menguras tenaga. Jalur yang sobat lewati berupa tanah merah dengan batu-batuan khas perbukitan. Sampai di pos 3 sobat bisa beristirahat sejenak untuk memulihkan tenaga dan menikmati udara segar di bawah rimbunnya pohon cemara khas pegunungan baru melanjutkan perjalanan. saya sarankan untuk beristirahat setidaknya 10 – 15 menit saja, karena masih setengah perjalanan untuk sampai kepuncak puncak Gunung Prau.

Pos 3 – Bukit Teletubis Gunung Prau Via Patak Banteng

Setelah tenaga terkuras habis di hati hanya ada kata mana puncak mana puncak. Sobat masih melewati jalur yang terjal. Dari pos 3 menuju Bukit Teletubis jalur sangat terjal dan menajak, sobat harus lebih berhati-hati karena tidak ada pegangan akar atau tali tambang di sekitar jalur pendakian. 

Perjalanan dari pos 3 menuju Bukit Teletubis butuh waktu sekitar 30 menit tergantung FISIK PENDAKI dengan jalur yg terjal. Lalu sekitar 15 menit perjalanan menuju Bukit, sobat akan menemui tikungan yg menanjak, dari tikungan ini sobat akan disuguhi pemandangan yg bagus, Gunung Sindoro dan perkampungan warga. Sangat indah ketika cuaca sedang cerah. Setelah itu sobat akan melewati jalan setapak yg landai (bonus), itu tandanya sobat akan segera sampai di Puncak Gunung Prau. SELAMAT.
 
Bukit teletubis berupa gundukan bukit-bukit, lahan yang luas dan sebagai Camping Ground para pendaki. Di bukit ini para pendaki biasa nya memilih tempat untuk mendirikan tenda sesuai selera view yang di inginkan dan menanti sunrise Gunung Prau, 

di sini sobat akan di majakan oleh indahnya Sunrise Gunung Prau, dimana para pendaki lain juga sangat menunggu-nungu moment ini untuk berfoto-foto dan mengabadikan moment-moment yg tidak akan terlupakan.

Bukit Teletubis – Puncak Gunung Prau Via Patak Banteng

Puncak Gunung Prau Via Patak Banteng tidak jauh dari bukit teletubis, puncak sudah terlihat jelas, berjalanlah ke arah kiri sekitar 5 menit menaiki bukit, disitulah puncak Gunung Prau. Ditandai plat kecil bertuliskan “Puncak 2.565” pendaki sudah sampai puncak Gunung Prau dan selamat anda sudah sampai di puncak.
Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng

NOTE: Baca dan terapkan semoga pendakian sobat menyenangkan dan selamat sampai rumah. 

Gunung Prau termasuk gunung yang tidak ada sumber mata air, jadi untuk semua para pendaki diwajibkan membawa persediaan air yg banyak agar tidak kekurangan air dan mecegah terjadinya hal hal yang tidak kita inginkan. Dan melengkapi peralatan mendaki yg Safety agar tidak merugikan team dan diri sendiri. 

Patuhilah semua peraturan yg telah diberikan, karena gunung bukan tempat pribadi, melainkan tempat umum yang harus kita jaga bersama-sama. Jangan lupa bawa turun sampahmu, karena di gunung tidak ada petugas kebersihan sampah. Kurangi Sampah Plastic Perbanya Piknik Salam Lestari.